Apakah Anda takut dengan kolesterol berlebih? Jangan kawatir, untuk mengurangi kolesterol yang tak terkendali, Anda bisa menggunakan minuman yang ada di sekitar kita. Apa saja sebenarnya minuman penurun kolesterol ini? ย Minuman penurun kolesterol ternyata begitu mudah dijumpai di sekitar kita. ย Namun banyak dari kita yang beleum mengetahui keberadaan minuman-minuman yang bermanfaat ini. Apa saja kira-kira? Yuks simak beberapa minuman yang sangat dibutuhkan bagi para pengidap kolesterol tinggi.
Minuman Penurun Kolesterol
- Teh
Kolesterol yang menumpuk memang membahayakan bagi tubuh. Namun masih juga ada beberapa orang yang belum menyadari akan bahayanya. Tentunya bahaya kolesterol bagi tubuh bukan perkara enteng. Banyak penyakit yang akan bermunculan akibat kolesterol yang tak terkendali di tubuh kita. Namun tak perlu kawatir, karena banyak minuman yang bermanfaat yang mampu menurunkan kolesterol jahat.ย Salah satu penurun itu adalah teh. Teh di sini mencakup berbagi teh, mulai dari teh hitam, putih, dan hijau. Namun untuk bisa merasakan hasilnya yang bermanfaat, tidak serta merta sekali minum. Menurut riset, harus rutin minum teh selama beberapa minggu. Teh bisa menurunkan kadar kolesterol dalam tubuh karena memiliki zat antioksidan yang tinggi.
- Alpukat
Selain teh, buah alpukat juga bisa menerunkan kolesterol dalam darah. Hal ini yang menjadi alasan mengapa buah alpukat begitu bermanfaat bagi tubuh kita. Namun acap kali banyak orang yang tak suka dengan buah ini. Bila kita mengerti khasiatnya, akan sangat disayangkan bila tidak menjadikan buah ini sebagai buah utama di rumah Anda. Alpukat juga mengandung lemak yang tidak jenuh dan serat yang befungsi menurunkan kolesterol
- Minuman Cokelat
Ya, siapa nyana bila cokelat ternyata mengandung banyak manfaat, salah satunya menurunkan kolesterol. Cokelat memang banyak digandrungi oleh anak-anak dan remaja. Tapi bagi orang tua, tidak salah juga untuk mengonsumsinya, karena bisa menurunkan kadar kolesterol jahat dalam tubuh, dan bisa menaikkan kadar kolesterol baik. Tentu seperti semua makanan dan minuman lain, untuk merasakan efek positifnya harus rutin mengonsumsinya.
Namun ada hal yang harus diwaspadai, hindari cokelat yang mengandung banyak gula. Tentu karena berbahaya juga bagi tubuh, terutama organ jantung.
- Yogurt
Sudah banyak yang membuktikan kalau minuman yang satu ini sangat bermanfaat bagi tubuh. Yogurt yang ditambahkan ester stanol nabati dipercaya mampu menurunkan kadar kolesterol jahat di tubuh.
- Susu Kedelai
Kedelai tidak hanya digunakan sebagai bahan dasar pembuatan tahu dan juga tempe. Selain itu kedelai juga dimanfaatkan sebagai minuman susu kedelai, yang tentunya tak kalah manfaatnya dari tahu dan tempe.
Banyak penelitian menyebutkan bahwa susu kedelai mampu menurunkan kadar kolesterol jahat dan menaikkan kadar kolesterol baik dalam tubuh dengan cukup cepat.ย Oleh karena itu, diharapkan para pengidap kelesterol tinggi, disarankan untuk mengonsumsi susu kedelai ini dengan rutin.
Itulah beberapa minuman yang begitu bermanfaat untuk mengurangi kolesterol jahat di tubuh. Tentunya Anda tak perlu bersusah payah mencari, karena minuman-minuman di atas begitu banyak dan melimpah di sekitar kita.
Dampak Kolesterol Berlebih
Kolesterol memang membahayakan bagi tubuh seseorang. Banyak dari kita yang belum mengerti untuk menghindari penumpukan kolesterol tersebut. Bila di atas menyajikan minuman yang bisa menurunkan kolesterol, maka di bawah ini juga akan dibahas bagaimana efek negatif dari kolesterol yang berlebih.
- Serangan Jantung
Penyakit jantung memang salah satu momok yang menakutkan. Tentu dari kita ingin agar jantung tetap berdegup dengan prima dan sehat. Namun siapa nyana, kolesterol dapat kesehatan jantung. Hal ini lantaran kolesterol yang berlebih bisa menghambat peredaran darah ke jantung. Sehingga darah mengalami penyumbatan.
- Stroke
Selain menyebabkan penyumbatan di jantung yang berdampak sangat buruk, kolesterol juga bisa menyebabkan penyumbatan darah ke otak. Penyumbatan yang tidak ditangani dengan serius, bisa menyebabkan penyakit stroke.
- Darah Tinggi
Ya, siapa yang tak tahu akan penyakit ini? Setiap dari kita rasanya sudah mengetahuinya. Namun apakah Anda juga tahu penyebab penyakit ini? Dan tentunya penyebabnya adalah kolesterol jahat yang menumpuk.ย Hal ini dikarenakan peredaran darah yang kurang lancar akibat banyak penyumbatan di tubuh, menyebabkan jantung harus memompa lebih keras lagi.
- Artiferi Perifer
Penyakit ini mungkin tidak banyak yang mengetahuinya.ย Meski demikian, tentu dari kita tidak ingin mengalami penyakit ini. Yang mana penyakit ini akibat penyumbatan di pembuluh darah kecil. Biasanya penyakit ini terjadi di kaki .
Nah, begitulah dampak yang begitu merugikan tubuh apababila mengalami penumpukan kolesterol yang berlebih. Tentu dari kita tetap ingin menjaga tubuh agar tetap sehat bukan? Selain berbagai minuman yang bermanfaat, jalan untuk mengurangi kolesterol juga bisa menggunakan terapi laser.
Terapi ini tak serta merta mengharuskan Anda untuk pergi ke terapis yang membuka jasa layanan. Melainkan cukup menggunakan jam tangan terapi dr laser gogomall.
Jam tangan dengan teknologi laser ini dapat membantu mengurangi berbagai gangguan penyakit di tubuh, salah satunya adalah mengurangi plak-plak kolesterol. Tentu dengan pengurangan plak kolesterol, tubuh Anda bisa terjaga dari berbagai gangguan penyakit di atas.
Demikianlah uraian tentang penurunan kolesterol di tubuh. Semoga tulisan ini bermanfaat bagi Anda semua. Terima kasih.