7 Cara Mengatasi Hp Tidak Terbaca Di Laptop, Anda Wajib Tahu!

Teknologi yang semakin canggih membuat anda dapat melakukan berbagai aktivitas dalam satu genggaman. Salah satu perangkat yang saat ini menjadi kebutuhan primer manusia, yaitu ponsel dan laptop. Dengan begitu, banyak aktivitas yang dapat dilakukan di dua media itu termasuk memindah data antar perangkat. Cara mengatasi hp tidak terbaca di laptop ini sering kali dibutuhkan agar ponsel anda dapat memindahkan data. Yuk cari tahu di bawah ini!

Table of Contents

Cara Mudah Atasi Ponsel tidak Terdeteksi di Laptop

Pixabay.com
  1. Pastikan Kabel Data Tidak Rusak

Memindahkan data yang ada di dalam ponsel ke perangkat lain memang sangat diperlukan agar memori ponsel tidak penuh. Selain itu, cara ini sering kali dibutuhkan agar data dapat diolah di perangkat yang lebih memadai, seperti laptop. Oleh sebab itu, anda perlu suatu alat yang dapat menghubungkan dua perangkat berbeda ini. Salah satunya dengan kabel data agar keduanya terhubung dan proses pemindahan dapat anda lakukan dengan cepat.

Kualitas dari kabel data ini jadi salah satu kunci proses pemindahan, sehingga anda tidak perlu waktu yang lama. Akan tetapi, perhatikan kabel data anda dan pastikan tidak dalam kondisi rusak. Kabel yang terlalu lama dipakai biasanya telah menurun dari segi fungsi atau kualitas, sehingga harus diganti dengan alat yang baru. Efek dari kabel rusak ini cukup beragam, seperti tidak dapat memindah data dan tidak bisa mengisi daya ponsel.

  1. Pastikan Kabel Data Support Transfer File

Tahukah anda bahwa kabel data memiliki fungsi yang cukup banyak? Anda dapat memakai kabel data ini untuk mengisi daya ponsel dengan cara menghubungkan ponsel ke adaptor. Pastikan memakai adaptor yang menghubungkan listrik dengan daya yang sesuai kebutuhan ponsel, seperti 1 ampere, 1,5 ampere, atau 2 ampere. Hal ini berhubungan dengan proses pengisian yang cepat atau lambat serta kualitas ponsel yang tetap terjaga.

Fungsi lainnya dari kabel data ialah sebagai transfer data, sehingga tidak dapat dipakai untuk sembarangan fungsi. Kabel yang tidak didukung untuk memindahkan data tidak bisa membaca data ponsel melalui perangkat lain. Bila kabel yang anda pakai tidak support untuk transfer file, maka sudah bisa dipastikan bahwa ponsel tidak bisa dibaca di perangkat lain. Cara mengatasi hp tidak terbaca di laptop ini dengan membeli kabel data yang sesuai kebutuhan.

  1. Pindahkan USB ke Slot Lain

Proses pemindahan dari satu perangkat ke perangkat lain dihubungkan dengan kabel dan port USB. Laptop memiliki beberapa port USB yang dapat anda pakai, sehingga proses untuk memindahkan data ini bisa dilakukan lebih dari satu perangkat. Akan tetapi, kualitas USB ini juga menentukan proses pemindahan yang anda lakukan. Oleh sebab itu, saat ponsel tidak terbaca di komputer lipat, anda bisa memindahkan kabel ke port USB lainnya.

Selain memakai port lain, anda juga bisa menghindari penggunaan USB Hub yang biasanya dipakai untuk memindahkan file. Beberapa perantara USB Hub tidak didukung dengan aliran daya yang stabil dan tinggi. Selain itu, beberapa kendala juga ditemui saat memindah file karena USB Hub tidak didukung untuk membaca media penyimpanan di ponsel. Oleh sebab itu, data yang ada di dalam ponsel tidak dapat dibaca dan dipindahkan ke perangkat lain.

  1. Ubah Setting Android ke Mode MTP

Saat ponsel dihubungkan dengan perangkat lain seperti laptop, secara otomatis akan terbaca sebagai pengisian daya. Hal ini selaras dengan fungsi kabel data yang mengisi daya ponsel melalui perangkat lain atau adaptor. Oleh sebab itu, secara default akan terbaca sebagai proses charging yang menyebabkan ponsel tidak dapat dibaca oleh komputer lipat anda. Pengaturan ini yang membuat file di dalam ponsel tidak bisa dipindah ke perangkat lain.

Mode charging ini cukup menyulitkan anda saat proses pemindahan data, tetapi bisa anda atasi dengan cukup mudah. Cara mengatasi hp tidak terbaca di laptop ini cukup dengan mengubah preferensi USB yang tersambung ke dua perangkat tersebut. Anda bisa memilih mode MTP pada jendela charging yang ada di pemberitahuan. Setelah itu, proses memindah file dapat anda lakukan dengan mudah dan dalam waktu yang relatif lebih cepat.

  1. Lakukan Reset Setelan Pabrik

Ponsel yang mengalami masalah pada saat transfer file biasanya disebabkan oleh setelan yang tidak sesuai. Hal ini dapat diatasi dengan mengubah pengaturan yang telah dilakukan ke pengaturan yang seharusnya. Akan tetapi, tidak jarang pengaturan tidak dapat anda kembalikan karena dilakukan tanpa sadar. Akibatnya banyak hal yang dirugikan, seperti proses transfer file yang tidak bisa dilakukan dengan mudah dan tidak dapat melihat media penyimpanan.

Selain pengaturan yang dilakukan tanpa sadar, beberapa penyebab lain juga sering terjadi. Biasanya anda menginstall aplikasi tertentu, sehingga penyebabkan setelan berubah. Kedua karena akses mode root yang terbuka tanpa sadar dan update sistem yang ada bug di dalamnya. Cara mengatasinya cukup dengan melakukan reset ke setelan pabrik, sehingga pengaturan ponsel kembali normal seperti pada saat anda membeli HP baru.

  1. Flash Ulang HP

Ponsel yang bermasalah karena bug memang sering kali menyulitkan anda untuk memindah file ke perangkat lain. Oleh sebab itu, reset menjadi salah satu opsi yang bisa membantu mengatasi masalah tersebut. Bug sering kali bawaan dari sistem saat anda memperbarui sistem, sehingga flash ulang ponsel dapat anda lakukan agar sistemnya terganti. Setelah flash ulang, maka bug di smartphone akan hilang secara otomatis.

  1. Membawa ke Service Center

Pixabay.com

Setelah mencoba berbagai cara, tetapi ternyata transfer file dari ponsel ke perangkat lain belum bisa. Anda dapat membawa hp ke service center terdekat karena kemungkinan ada komponen pendukung yang rusak. Dengan begitu, cara mengatasi hp tidak terbaca di laptop ini dapat melihat seberapa besar kerusakan dan komponen apa yang harus diganti. Biaya yang harus dikeluarkan tidak terlalu besar, bahkan bisa gratis bila masih memiliki masa garansi.

Di era digital ini mayoritas orang memakai ponsel untuk bekerja, sehingga memerlukan ruang penyimpanan yang cukup banyak. Anda bisa memanfaatkan laptop untuk memindah file yang memenuhi kapasitas ponsel. Sering kali proses ini menemui kendala karena HP tidak bisa dibaca di perangkat terkait. Melansir dari laman https://www.charis.id, ada tujuh cara yang dapat anda lakukan untuk mengatasi masalah yang ditemui agar data dapat dipindahkan.